Senin, 28 November 2016

LATIHAN FISIK DIGRAPALA XV MAPALA UIM makassar




UKM MAPALA UIM melakukan latihan fisik awal untuk mengetahui kemampuan fisik peserta dalam melakukan kegiatan lapangan maka kami dari panitia melakukan uji fisik dengan berbagai cara dan lokasi latihan di pelataran kampus universitas islam makassar dengan jumlah peserta DIGRAPALA XV 19 orang dan di tambahkan dengan instruktur lapangan dengan tanggung jawab konsep latihan di pandu oleh saudara Iqfarul Aswad dan instruktur teknis pelaksana Jamsil j latubaru dan di bantu oleh saudara Risnawati A hasyim dan saudara Risman dan di kordinir langsung oleh Kordinator DIKLAT dan Ketua umum beserta senior senior MAPALA UIM makassar.
Jamsil j latubaru melaporkan.

Sabtu, 26 November 2016

TWKM KE 28 MAPALA UMI Makassar


Temu wicara dan kenal medan (TWKM) ke 28 mahasiswa pencinta alam tingkat perguruan tinggi seindonesia yang dilaksanakan MAPALA UMI Makassar.
Temu Wicara dan kenal medan ini merupakan kegiatan rutin dalam setiap tahun untuk membahas kerja kerja kemapalaan dalam menghadapi masalah masalah yang terjadi di lingkungan di bidang kepencinta alaman.
Dalam kegiatan ini berbagai universitas se-indonesia turut berpartisipasi dalam kegiatan ini semua mahasiswa pencinta alam di jadikan 1 dalam bingkai persaudaraan.
UKM MAPALA UIM juga terlibat dalam kegiatan nasional untuk mewakili universitas islam makassar dan mapala uimpun terlibat sebagai koordinator team bantu dalam kenal medan gunung hutan dan jalur yang di tempuh peserta adalah pengunungan latimojong khusunya rante mario gunung yang tertinggi di sulawesi selatan.
Titik star gunung hutan mulai dari bone bone dan finish di karangan kabupaten enrekang sulawesi selatan.

Jumat, 25 November 2016

PEREKRUTAN ANGGOTA BARU MAPALA UIM MAKASSAR



UKM MAPALA UIM adalah salah satu lembaga yg bergerak di bidang kepencinta alaman mengembangkan minat dan bakat mahasiswa universitas islam makassar dengan diberbagai fakultas.
Dengan momentum penerimaan anggota baru mapala uim dengan tema melahirkan kader yang berkualitas  dalam aspek kepencinta alaman, dengan antosias peserta untuk mendaftar sebanyak 34 orang peserta yang bertahan untuk mengikuti proses indoor.
maka dari panitia pelaksaan melakukan perencaan kegiatan lapangan dengan menentukan jalur yang di siapkan oleh kordinator DIKLAT atas nama ASHAR angkatan Gema Cakrawala dan di sepakati oleh Ketua umum Dermawan wahid angkatan Jagat Karsa dan beberapa anggota team antara lain HASRUL KONORAS sebagai Kordinator Lapangan   angkatan Gema cakrawala, Iqfarul aswad angkatan Jagat Karsa, Jamsil J latubaru angkatan Jagat karsa dengan jarak tempuh  selama 13 hari dan di dukung penuh oleh pimpinan birokrasi dengan menerbitkan rekomendasi kegiatan.

Makassar, 26 november 2016


MAPALA UIM buka penerimaan DIGRAPALA XV

MAPALA UIM buka penerimaan anggota baru DIGRAPALA XV .Dengan tema MELAHIRKAN REGENERASI YANG BERKUALITAS DALAM ASPEK KEPENCINTA ALAMAN MAUPUN AKADEMIK.